Manfaat Mengadopsi Sistem Inspeksi Visual dalam Produksi
Teknologi industri mengalami perkembangan yang relatif cukup
pesat. Produksi-produksi dilakukan secara masal dan dalam jumlah besar untuk
meningkatkan efisiensinya. Pada industri-industri skala makro yang menghasilkan
produk secara masal, tentu inspeksi secara manual menggunakan tenaga manusia
menjadi tidak lagi relevan. Cara yang paling efektif adalah dengan Mengadopsi
Sistem Inspeksi Visual untuk skala produksi masal dalam sebuah industri.
![]() |
Image: Pixabay |
Sistem Inspeksi Visual menjadi salah satu hal yang sangat
penting dalam skala industri modern. Melalui penerapan sistem inspeksi visual
ini, diharapkan akan bisa memastikan bahwa produk-produk yang dihasilkan oleh
industri tersebut terjaga kualitasnya.
Penggunaan Sistem Inspeksi Visual yang melibatkan sejumlah
kamera, sensor, komputer dan berbagai macam jenis perangkat lunak dan perangkat
keras pada komputer diyakini akan bisa meningkatkan kualitas inspeksi terhadap
suatu proses produksi.
Manfaat Sistem Inspeksi Visual Pada Suatu Proses Produksi
Kualitas produk yang terjamin merupakan salah satu tujuan
akhir dalam suatu proses produksi. Berangkat dari kualitas produk yang terjamin
mutunya inilah maka para pelaku industri akan bisa mengakusisi para pelanggan
untuk menggunakan produk-produk yang mereka produksi.
Penerapan Sistem Inspeksi Visual memiliki sejumlah manfaat
yang relatif cukup penting dalam proses produksi. Beberapa manfaat penting
tersebut antara lain adalah:
1. Proses Inspeksi Menjadi Relatif Lebih Singkat
Pada awal-awal perkembangan produksi industri, proses
inspeksi dilakukan secara manual menggunakan tenaga dan keterampilan manusia
pekerjanya. Hal ini akan menjadi tidak relevan lagi apabila dilakukan pada
industri-industri dengan skala produksi yang tinggi.
Apabila proses inspeksi pada industri skala besar masih
menggunakan tenaga manual, maka akan membutuhkan waktu yang relatif cukup lama
karena proses pengecekan dilakukan satu per satu.
Dengan menerapkan Sistem Inspeksi Visual dalam suatu proses produksi maka proses inspkesi dapat
dilakukan secara masal dan otomatis karena sistem telah terprogram melalui
sistem komputasi sehingga proses pengerjaan inspeksi akan menjadi lebih cepat
dan singkat dengan luaran yang tidak kalah dengan inspeksi manual.
2. Meningkatkan Efisiensi Dalam Produksi
Proses inspeksi yang dilakukan secara manual, tentu
membutuhkan waktu yang relatif lama. Selain itu, jika ada kesalahan dalam
proses produksi juga cenderung lebih lama untuk terdeteksi. Apabila dibiarkan
berlarut-larut maka tentu akan bisa mengurangi efisiensi dalam proses produksi.
Melalui penerapan Sistem Inspeksi Visual secara optimal,
maka kesalahan-kesalahan dalam proses produksi dapat diketahui lebih cepat.
Dengan mengetahui kesalahan produksi secara lebih cepat maka tentu bisa diambil
keputusan yang sesuai untuk kemudian meminimalisir terjadinya kesalahan pada
produksi selanjutnya sehingga proses produksi tetap dapat berjalan secara
efektif dan optimal.
3. Mampu Bekerja Penuh Selama 24 Jam Tanpa Henti
Pengecekan atau inspeksi manual dengan menggunakan tenaga
manusia tentu terkendala dengan kekuatan fisiknya. Tidak ada manusia yang bisa
bekerja 24 jam setiap harinya untuk melakukan inspeksi pada suatu proses
produksi.
Manusia memiliki keterbatasan. Sedangkan mesin tetap dapat
bekerja dengan tingkat keoptimalan yang konstan dari waktu ke waktu selama 24
jam dalam sehari.
Oleh karenanya penerapan Sistem Inspeksi Visual dalam suatu
proses produksi adalah cara yang cukup efektif untuk tetap menjaga agar proses
inspeksi berjalan setiap harinya tanpa terkendala.
Kesimpulan
Itulah Beberapa Manfaat Penting Mengadopsi Sistem Inspeksi
Visual dalam suatu proses Industri. Penggunaan inspeksi visual dalam industri
merupakan hal yang sangat penting untuk menjaga kualitas dan mutu hasil
produksi demi terciptanya kepuasan bagi para pelanggan.
Tiga manfaat utama dalam mengadopsi Sistem Inspeksi Visual
dalam produksi adalah:
1. Proses Inspeksi Menjadi Relatif Lebih Singkat
2. Meningkatkan Efisiensi Dalam Produksi
3. Mampu Bekerja Penuh Selama 24 Jam Tanpa Henti
Melalui penerapan sistem inspeksi visual, diharapkan akan
semakin meningkatkan tingkat efektivitas dan efisiensi pada suatu industri
dengan tanpa mengurangi mutu pada hasil-hasil produksi.
Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapus